Selasa, 17 September 2013

Denpasar - Institut Seni Indonesia (ISI) Denpasar segera menyisihkan 30 persen bantuan operasional perguruan tinggi negeri (BOPTN) yang diterima dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan untuk membiayai penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
“Demikian pula 20 persen penerimaan negara bukan pajak (PNBP) juga diarahkan untuk menyukseskan salah satu dari tri dharma perguruan tinggi itu,” kata Rektor ISI Denpasar Dr I Gede Arya Sugiartha, SSKar, M.Hum di Denpasar.
Ia mengatakan, terobosan yang dilakukan itu sebagai upaya penguatan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.
Oleh sebab itu setiap dosen lembaga pendidikan tinggi seni itu wajib memiliki “blog pribadi” yang berisikan tentang bahan mengajar, hasil penelitian, artikel, karya seni, dan laporan pengabdian masyarakat selama setahun.
Arya Sugiartha menjelaskan, demikian pula dalam bidang kerja sama ISI Denpasar telah menandatangani naskah kerja sama sejumlah lembaga pendidikan tinggi antara lain Universitas Petra Surabaya, Pemerintah Kabupaten Gianyar dan Ochanomizu University Jepang.
Khusus kerja sama dalam penyediaan sumber daya manusia (SDM) ISI Denpasar pada bulan Juli lalu sebanyak 15 atase Pendidikan dan Kebudayaan RI di berbagai negara berkunjung ke ISI Denpasar.
Dari hasil pertemuan itu mereka meminta lulusan ISI Denpasar dapat berperan serta untuk bekerja di sejumlah kantor KBRI.
“Permintaan itu didasari atas penilaian bahwa lulusan ISI Denpasar sangat berkualitas dan terbukti mampu bersaing di tingkat internasional,” ujar I Gede Arya Sugiartha. R. Vicky H

0 komentar:

Posting Komentar

Unordered List

Sample Text

10 NOVEMBER

10 NOVEMBER

SELAMAT

SELAMAT

PELANTIKAN KAPOLRI

PELANTIKAN KAPOLRI

IDUL FITRI

IDUL FITRI

125 Px

280 Px

280 Px

120 Px

Pages

280 Px

Diberdayakan oleh Blogger.

940 Px

Social Icons

Followers

Featured Posts

Popular Posts

Recent Posts

Text Widget